Angga dan Valen Kakang Mbekayu Duta Wisata Purbalingga 2019

INFO PURBALINGGA – Dinasti Hanggara Praja alias Angga dari SMAN 1 Purbalingga dan Valen Hadi Putri dari Kecamatan Kertanegara dinobatkan sebagai pasangan Kakang – Mbekayu Duta Wisata Purbalingga Terbaik 2019 pada malam Grand Final di halaman Kolam Renang Olympic Owabong, Bojongsari, Sabtu (22/9).

Mereka berdua sukses mengungguli 28 finalis lainnya dalam ajang tahunan yang diikuti oleh para muda-mudi berusia 17 sampai 24 tahun itu.

“Dari 117 peserta setelah dilakukan seleksi tes tertulis dan wawancara pada Rabu (4/9/2019), kemudian terpilih 30 finalis yang terdiri dari 15 finalis Kakang dan 15 finalis Mbekayu,” ujar Kepala Dinas Pemuda Olah Raga dan Pariwisata (Diporapar) Purbalingga Yanuar Abidin.

Dari ke-30 finalis tersebut lantas diminta membuat vlog promosi wisata Purbalingga, acara Go Jazz, dan Festival Gunung Slamet.

Video-video tersebut kemudian diunggah ke akun media sosial pada awal September lalu. Selain itu, seluruh finalis diwajibkan untuk mengikuti karantina di Owabong, Purbalingga.

Mereka diberi berbagai materi, antara lain tentang pemerintahan dan pengetahuan umum, catwalk dan public speaking, ngadi saliro – ngadi busono.

Bahkan, seluruh finalis Kakang Mbekayu Duta Wisata Purbalingga 2019 ini sempat dikirab keliling kota dan beramah tamah dengan Bupati Purbalingga pada Jumat pekan lalu.

Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi, mengucapkan selamat kepada 30 finalis yang telah lolos seleksi. Nantinya, para finalis mengemban tugas untuk mempromosikan berbagai potensi wisata yang dimiliki oleh  Purbalingga, melalui berbagai media termasuk media sosial. Terlebih lagi, pada tahun 2020 Purbalingga akan memiliki bandara sendiri dan hotel bintang 4 pertama.

Bupati yang akrab disapa Tiwi ini berharap para Duta Wisata Purbalingga bukan sekadar cantik dan ganteng melainkan juga memiliki kemampuan, perilaku, serta intelektualitas yang baik. Tak ketinggalan, para finalis diminta untuk menjadi warganet yang aktif mengikuti perkembangan teknologi di era revolusi industri 4.0 ini.

Untuk itu, Bupati Tiwi memberikan hadiah tambahan kepada Juara I yakni berupa komputer jinjing berupa laptop.

Hadiah tersebut melengkapi hadiah lain yang disediakan oleh panitia penyelenggara, yakni trofi, piagam penghargaan dan uang pembinaan. Rincian uang pembinaan yang diberikan adalah sebesar untuk Rp2,5 juta untuk Juara I; Rp2,25 juta untuk Juara II; dan Rp2 juta untuk Juara III. Sementara itu, para Juara Harapan juga memperoleh uang pembinaan dengan nilai beragam dari Rp1 juta hingga Rp1,5 juta.

Selain itu, masih ada predikat Juara Favorit, Juara Intelegensia, Juara Talent, Juara Persahabatan, dan Juara Fotogenic yang masing-masingnya mendapatkan Rp500 ribu serta tambahan-tambahan hadiah dari para sponsor.

Adapun para finalis yang sukses meraih juara 6 besar adalah

Angga dan Valen adalah atas Juara II

Miswan (Pengadegan) – Aulya Ajeng Gimnastyar (SMAN 1 Purbalingga) sebagai Juara II;

Ananda Wahyu Bayu Aji (Karangjambu) – Ni Komang Driyan Ayu (SMAN 1 Purbalingga) sebagai Juara III;

Dedi Kurniawan (Bank Jateng) – Fenday Permata Ayu Al-Faradin (SMAN 1 Purbalingga) meraih predikat Juara Harapan I;

Zainal Ihwan (SMKN 1 Kaligondang) – Sendhang Antik Tri Mulatsih (SMAN 1 Purbalingga) sebagai Juara Harapan II

Rozan Naufal Putra (Kecamatan Kalimanah) – Asiana Devithy (Purbasari Pancuranmas) meraih Juara Harapan III.

Diskominfo Jateng

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*